Baik untuk meningkatkan kecerdasan, bahkan di hari tes.
Manfaat olahraga memang sudah sangat jelas, mulai dari kebaikan untuk kesehatan, kebahagiaan, juga bentuk tubuh indah. Penelitian terkini mengatakan, olahraga juga baik untuk kecerdasan.
Hasil studi yang dilangsungkan di Dartmouth College, Amerika Serikat mengatakan, berolahraga tak hanya meningkatkan pompa darah pada tubuh, tetapi juga membantu membanjiri otak dengan gen BDNF (Brain Derived Neurotrophic Factor), yakni protein yang penting untuk membantu ketajaman mental, belajar, dan memori.
Tes dilangsungkan dengan meminta dua kelompok lelaki sehat berusia dewasa untuk berolahraga setiap hari selama 4 minggu.
Grup pertama diminta berolahraga sebelum melakukan tes di hari terakhir studi. Grup kedua diminta tidak berolahraga di hari tes. Di hari tes, ada tambahan grup, sekelompok orang yang hanya berolahraga di hari tes.
Hasil penelitian mengungkap, grup yang selalu berolahraga, termasuk yang berolahraga di hari tes, memiliki manfaat dorongan dalam BDNF. Sementara grup lain tidak.
Pemimpin penelitian ini, Michael Hopkins, mengatakan, jenis olahraga yang dimaksud di sini bukan tipe olahraga berintensitas tinggi, tetapi berjalan dengan kecepatan sedang saja sudah cukup
"Untuk manfaat mental, yang berpengaruh adalah olahraga rutin, bukan intensitasnya. Anda tak perlu berpeluh habis-habisan saat berolahraga," kata Hopkins.
Tujuan yang ingin ditekankan Hopkins adalah untuk membuat tubuh bergerak, setidaknya 4-5 hari seminggu.
Hal ini memang bukan pengetahuan baru. Sejak lama diketahui, menggerakkan tubuh bisa membantu sirkulasi darah dalam tubuh, yang pada akhirnya akan mengantarkan oksigen ke otak dan membantu otak bekerja lebih aktif.
Sebuah studi yang dilakukan di Karolinska Institute menemukan, para pemain sepakbola memiliki kemampuan kognitif yang lebih unggul di beberapa bidang; pemecahan masalah kreatif, multitasking, inhibisi, dan memori.
(beritasatu.com)
Terima Kasih atas Kunjungan anda ke REFERENSI PENELITIAN: Halaman web yang mengumpulkan dan update artikel hasil penelitian ilmiah dan referensi penelitian terbaru di bidang sains, teknologi, kesehatan, pendidikan, pertanian, kehutanan, life style, tips, resep dan lain-lain.
0 komentar:
Posting Komentar